Tepat tanggal 13 – 15
April 2015 akan diselenggarakan Ujian Nasional (UN). Meski UN kali ini tidak menentukan
kelulusan siswa, namun UN tetap penting karena akan menjadi bahan evaluasi pemerintah
terhadap kinerja sekolah. Untuk itu sekolah mengerahkan semua tenaga dan pikiran supaya
semua siswanya bisa lulus dengan nilai memuaskan. Termasuk diantaranya dengan
mengadakan doa bersama seperti yang dilakukan SMAN 2 Bekasi kamis kemarin
(9/4).
UN sebagaimana ujian lainnya merupakan syarat untuk menempuh tingkatan
selanjutnya. Ujian akan selalu ada, demikian orang bijak bilang, suka atau
tidak suka harus dihadapi. Setelah melewati UN, seorang mantan siswa (calon
mahasiswa) akan menghadapi ujian lain seperti SPMB. Dan ketika menjadi
mahasiswa pun dia akan menempuh banyak ujian. Ujian lain datang ketika melamar
kerja dimana seorang calon karyawan harus melewati psikotes dan wawancara. Dan begitupun
ketika sudah menjadi karyawan. Dia harus melewati ujian untuk promosi atau
mengambil gelar profesi.
Kita seharusnya bersyukur dengan adanya ujian. Mungkin ujian-lah satu-satunya
momen dimana otak berlatih lebih keras ketika di hari biasa otak kita lebih
banyak menganggur. Otak sebagaimana fisik kita juga membutuhkan latihan. Semakin
sering kita melatihnya, kinerja otak akan semakin membaik, dan semakin baik
pula perasaan kita. Selain itu, tidak seperti organ fisik lainnya, otak kita
tidak aus oleh penggunaan yang berulang-ulang dan terus-menerus. Malah sebaliknya,
otak kita akan semakin membaik bila kita semakin menantangnya. Pengamatan ini
telah menjurus ke suatu prinsip mendasar tentang cara kerja dasar otak, yaitu:
gunakan atau kita akan kehilangan.
Masa tenang bukan berarti tidak belajar sama sekali. Menganggap remeh ujian berarti kamu sudah hampir menyia-nyiakan otak kamu. Belajar sebelum ujian merupakan cara membangkitkan pikiran pada masa-masa belajar di kelas. Latihlah otak dengan mengerjakan soal-soal latihan hingga benar-benar fasih. Bertanya pada teman jadi salah satu cara terbaik. Sesekali letakkan pinsil atau pulpen kamu untuk mengistirahatkan otak dan untuk melihat ke masa depan dimana kamu sedang duduk di kursi kelas universitas idaman kamu. Tapi jangan terlalu lama, apalagi sampai tertidur.
Selamat ujian, semoga sukses.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar